Lembaga Pengembangan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Magelang (LPMa) UNIMMA mempunyai visi dan misi sebagai berikut:
Visi
“Terwujudnya Lembaga Pengembangan Mahasiswa sebagai pusat pengembangan prestasi, berkarakter islami dan mendukung pemberdayaan karir”
Misi
- Memberikan peran aktif dalam pencapaian prestasi akademik dan non akademik
 - Menyelenggarakan layanan kemahasiswaan yang berkualitas dan profesional
 - Mengembangkan perencanaan karir
 - Memberikan pendidikan softskill untuk membentuk karakter mahasiswa yang berlandaskan nilai nilai islami
 - Memfasilitasi mahasiswa dan lulusan yang berkualitas, inovatif dan kompeten dibidang masing masing
 
Tujuan visi dan misi tersebut adalah:
- Tercapainya mahasiswa yang memiliki prestasi akademik dan non akademik
 - Tercapainya layanan mahasiswa yang berkualitas dan profesional
 - Terwujudnya layanan karir yang baik,lulusan yang berkualitas, inovatif, kepribadian dan terampil